Post Icon

tanggung jawab


TANGGUNG JAWAB
Manusia tidaklah luput dari kesalahan namun semestinya sebagai mahluk yang diberikan akal dan pikiran oleh Tuhan Yang Maha Esa semestinya dapat meminimalkan kesalahan-kesalahan yang akan terjadi atau terhadap sesuatu kepeutusan yang hendak diambil. Maka dari semua kesalahan-kesalahan tersebut itu manusia mempunyai suatu tanggung jawab yang harus dijaga, karena tanpa tanggung jawab manusia akan melakukan berbagai hal yang dapat merugikan orang banyak dan terutama dirinya sendiri.

Saya pernah mendengar suatu kata bijak 'bahwa kehidupan seseorang berada dipundaknya sendiri, dan jangan lah pernah menyalahkan takdir bila kau terjatuh'. Suatu contoh dari masalah tanggung jawab akan saya uraikan disini sebagai bahan perbelajaran bagi kita semua yang membacanya. Tanggung jawab sebagai generasi muda, tanggung jawab ini sangatlah berat bila dipikul sendiri, karena tanggung jawab ini tidaklah terdapat pada satu pundak pemuda namun terdapat diseluruh pundak pemuda indonesia, saya sendiri sangatlah miris melihat makin banyaknya generasi muda indonesia yang terjerumus dalam pergaulan masa muda yang sangatlah merigikan diri sendiri dan orang lain, misalnya pergaulah bebas ala anak punk yang sekarang banya terdapat dimana-mana. Pergaulan jenis tersebut sangatlah tidak sesuai dengan ideologi bangsa yaitu bebas namun bertanggung jawab. 

Dan juga pergaulan anak muda jaman Sekarang sangatlah bebas, sebagai contoh, seorang pelajar yang harus mengorbankan masa mudanya hanya karena terjerumus pergaulan bebas misalnya menggunakan narkoba dan  seks bebas, dan bila tidak hati-hati maka akan merugikan diri sendiri dan akan membuat kita membuang masa muda secara terpaksa dan sebelum waktunya. Dan juga apabila kita melakukan hal hal tersebut maka bukan hanya nama baik diri sendiri yang rusak dimata masyarakat namun nama baik dan martabat keluarga kita, terutama orang tua kandung kita akan tercoreng dengan perbuatan-perbuatan yang tidak pantas dan semestinya seperti yang ada diatas tersebut. Tentunya orang tua akan sangat kecewa dan merasa dirinya sangat gagal dalam membesarkan anak-anaknya. Maka dari itu tanggung jawab ang sudah ada dipundak kita seharusnya dijaga dengan semestinya dan hati-hati, karena setiap langkah yang kita akan ambil menentukan nasib dan masa depan diri sendiri dan juga pastinya nasib dan masa depan orang-orang yang menyangkut dengan kehidupan kita.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar